Setelan Sistem Linux Mint Cinnamon - Linux mint 18 Sarah hadir dengan banyak pembaruan sistem dan aplikasi default. Pengguna Linux mint dapat mengatur berbagai setelan sistem Linux mint Cinnamon 18 dengan cukup mudah. Baik itu pengguna baru Linux mint maupun yang sudah berpengalaman. Sistem Linux mint terdiri dari beberapa pengaturan yang berguna untuk mempermudah kita dalam menggunakan Linux mint maupun untuk mempercantik tampilan desktop Linux mint Cinnamon. Selain itu kita juga dapat menambah berbagai aplikasi ke dalam sistem dengan tersedianya paket aplikasi di repository Linux mint.
Linux mint memiliki banyak program yang dapat digunakan untuk melakukan pengaturan sistem. Kita dapat mengakses berbagi setelan Linux mint melalui Menu (grafis) atau menggunakan perintah teks melalui terminal Linux. Dari sekian banyak pengaturan sistem yang ada di Linux mint, ada 7 Setelan sistem Linux mint Cinnamon 18 yang sering digunakan oleh saya dan mungkin juga oleh pengguna Linux mint lainnya.
7 Setelan Sistem Linux Mint Cinnamon 18 (Sarah) Yang Sering Digunakan
Pertama kali kita menggunakan Linux mint, kita akan disuguhi dengan Layar Selamat Datang Linux mint. Melalui setelan Layar Selamat Datang ini kita dapat melihat Linux mint lebih dekat dengan beberapa preferensi dasar seperti : Aplikasi, Forum, Dokumentasi, Fiture baru Linux mint, Driver, Donasi atau kita dapat ikut Mendukung dan Membantu projek Linux mint.
Selamat datang dan terima kasih anda telah memilih Linux Mint. Kami berharap anda menikmatinya seperti saat kami merancangnya. Tautan dibawah ini akan membantu anda memulai menggunakan sistem operasi terbaru anda. Selamat menikmati dan jangan ragu untuk mengirimkan umpan balik kepada kami
Setelah kita memasuki dekstop komputer, kita dapat melakukan beberapa setelan sistem di Linux mint melalui menu pengaturan sistem atau menggunakan perintah teks di terminal Linux. Berikut 7 Setelan Linux mint yang sering Digunakan:
1. Pengelola Perangkat Lunak (Software Center)
Ini adalah tempat kita melihat daftar paket aplikasi yang terdapat di repository Linux mint. Melalui Pengelola Perangkat Lunak inilah kita dapat memasang (instal) dan menghapus (remove) aplikasi dan semuanya disajikan dalam tampilan grafis sehingga cukup mudah digunakan.
Software Center Linux mint memiliki tampilan yang sangat menarik dengan kategori aplikasi yang akan memudahkan kita dalam mencari aplikasi berdasarkan kategori tertentu. Selain itu terdapat juga kolom pencarian aplikasi, kita tinggal ketik nama aplikasi dan tekan tombol Search atau Enter.
Ribuan paket aplikasi tersedia di repository Linux mint dan bila kita menambahkan ppa (personal package archive) pihak ke-3 maka, jumlah paket aplikasi di repository juga akan bertambah. Namun, hati-hati dalam menambahkan ppa pihak ke-3 ke dalam sistem Linux mint, carilah ppa yang terpercaya dan sudah teruji dengan baik.
Untuk dapat mengakses Pengelola Perangkat Lunak Linux mint, Klik Menu --> Pengelola Perangkat Lunak atau dapat juga dengan mengetikan perintah teks mintinstall di terminal Linux (Ctrl+Alt+t).
Fiture | Semua Paket | Internet | Suara & Video |
Grafis | Aplikasi Perkantoran | Permainan | Tambahan |
Perangkat Sistem | Font | Ilmu Pengetahuan & Pendidikan | Pemrograman |
Silahkan cari aplikasi apa saja anda inginakan di Pengelola Perangkat Lunak Linux mint dengan berbagai kategori yang ada disana. Cara instal-nya juga tidak sulit, kita tinggal pilih aplikasi lalu klik tombol install/pasang.
2. Pengaturan Sistem
Bila anda suka mengutak-atik sistem Linux mint, ini adalah media yang digunakan untuk mengakses berbagai setelan sistem Linux mint. Kita juga dapat mengakses Pengelola Perangkat Lunak dari Pengaturan Sistem ini. Bila sebelumnya anda pernah menggunakan sistem Windows, aplikasi ini mirip dengan Control Panel Windows. Kita dapat membuka Pengaturan Sistem melalui Menu > Pengaturan Sistem atau ketik perintah teks cinnamon-settings di terminal Linux.
Berikut ini daftar dari program/aplikasi yang bisa kita akses melalui PENGATURAN SISTEM :
- Efek
- Huruf
- Latar Belakang
- Tema
- Aksesibilitas
- Aplikasi Permulaan
- Aplikasi Pilihan
- Applet
- Area Kerja
- Bahasa
- Desklet
- Desktop
- Detail Akun
- Ekstensi
- Jendela-Jendela
- Metode Input
- Panel
- Pemberitahuan
- Pojok Interaktif
- Privasi
- Screensaver
- Tanggal & Waktu
- Umum
- Window Tiling
- Bluetooth
- Informasi Sistem
- Jaringan
- Manajemen Daya
- Mouse dan Touchpad
- Papan Ketik
- Printer
- Suara
- Tablet Grafis
- Tampilan
- Warna
- Jendela Login
- Manajer Driver
- Pengguna dan Group
- Sumber Perangkat Lunak
- Tembok Api
Terdapat juga kolom pencarian yang akan memudahkan kita dalam mencari program pengaturan sistem.
3. Aplikasi Permulaan
Saat kita pertama kali memulai Linux mint (startup) , kita akan dihadapkan pada desktop komputer dengan beberapa aplikasi yang secara otomatis berjalan tanpa perlakuan dari user (pengguna), seperti misalnya, Layar Selamat Datang Linux mint. Hal ini terjadi karena memang beberapa aplikasi dijalankan secara otomatis oleh sistem dan aplikasi ini disebut dengan aplikasi permulaan.
Pada Linux mint Cinnamon 18, pengaturan pada Aplikasi Permulaan sudah jauh lebih mudah, kita tinggal memilih aplikasi yang terpasang pada sistem Linux mint untuk di tambahkan ke dalam daftar Aplikasi Permulaan dan semuanya tersaji dalam perintah grafis dengan tampilan tab yang baik. Berikut cara menambahkan aplikasi permulaan yang akan berjalan secara otomatis saat memulai (startup) Linux mint :
Aplikasi Permulaan | ||||
Aplikasi ke-1 | ||||
Aplikasi ke-2 | ||||
Aplikasi ke-3 | ||||
Aplikasi ke-4 | ||||
Aplikasi ke-5 | ||||
Tambah | Ubah | Hapus |
(a) Buka Menu > Preferensi > Aplikasi Permulaan atau ketik perintah cinnamon-settings startup di terminal Linux.
(b) Klik tombol Tambah > Choose Application
(c) Pilih Aplikasi
(d) Klik Add Application
Sebaiknya jangan terlalu banyak menambahkan aplikasi yang berjalan otomatis saat startup karena akan membuat loading startup menjadi semakin lama dan sistem menjadi lambat memasuki desktop komputer.
4. Manajemen Daya
Daya atau power merupakan bagian dari sistem komputer yang digunakan untuk menjalankan arus listrik ke dalam peralatan elektronik di dalam komputer. Tanpa adanya arus listrik, komputer hanya akan menjadi sampah dan tidak dapat digunakan. Banyak perusahaan elektronik yang terus mengembangkan peralatan daya (power) listrik yang lebih praktis dengan sumber energi yang lebih ramah lingkungan dan terbarukan.
Begitu juga dengan perangkat eletronik yang terus mengalami perkembangan dan di rancang sedemikian rupa sehingga dapat lebih menghemat energi listrik yang digunakan. Pada Laptop terdapat dua sumber daya yang bisa kita gunakan yaitu Power dari Batterai (DC) dan Power dari sumber arus AC (PLN). Kita dapat mengakses pengaturan Manajemen Daya Linux mint melalui Menu > Preferensi > Manajemen Daya atau ketik perintah teks cinnamon-settings power di terminal Linux.
Manajemen Daya | |||
Power | Batteries | ||
Power Options | |||
On A/C power | On Batteries power | ||
Turn off the screen when inactive for | 10 Menit ▼ | 10 Menit ▼ | |
Supend when inactive for | Tidak pernah ▼ | Tidak pernah ▼ | |
When the lid is closed | Suspend ▼ | Suspend ▼ | |
Extra Options | |||
When the power button is pressed | Ask ▼ | ||
Perform lid-closed action even with external monitor attached | ON/OFF |
Manajemen Daya | |||
Power | Batteries | ||
Batteries □□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□ 80% | |||
Device □□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□□ 90% |
5. Detail Akun
User Account atau akun pengguna di Linux mint Cinnamon terdiri dari dua jenis yaitu administrator dan standard. Saat masuk ke sistem Linux mint, kita dapat menggunakan akun jenis standard maupun administrator. Akun jenis administrator memiliki hak akses yang lebih luas bila dibandingkan dengan akun standard.
Kita bisa memiliki beberapa akun pengguna dalam satu sistem Linux mint. Baik itu akun administrator maupun standard. Ketika kita sudah masuk ke dalam sistem Linux mint, kita dapat melihat Detail Akun yang kita gunakan melalui jendela Detail AKUN. Buka Menu > Preferensi > Detail Akun atau ketik perintak teks cinnamon-settings user di terminal Linux. Melalui Jendela Detail Akun ini kita dapat melakukan pengaturan pada Gambar (logo), Nama dan Kata Sandi Akun Pengguna yang sedang Aktif (kita pakai).
6. Jaringan
Pengguna internet pasti sering mengakses pengaturan sistem Linux mint yang satu ini yaitu Jaringan. Dari sinilah kita dapat mengatur jaringan internet yang akan kita gunakan. Mulai dari Wi-Fi, Wired, Mobile Broadband dan Proxy Jaringan. Kita dapat mengakses pengaturan Jaringan melalui Menu > Preferensi > Jaringan atau menggunakan perintah teks cinnamon-settings network di terminal Linux.
7. Manajer Pembaruan
Update Manager Linux mint adalah tempat kita melakukan pembaruan program dan aplikasi di dalam sistem. Jika terdapat aplikasi yang terpasang di dalam sistem Linux mint mengeluarkan update terbaru, maka kita dapat melakukan pembaruan aplikasi melalui Manajer Pembaruan ini. Semua perintah dalam bentuk grafis yang cukup menarik dan mudah untuk digunakan.
Menggunakan Manajer Pembaruan merupakan salah satu melakukan update dan upgrade setiap aplikasi dan program yang terpasang di dalam sistem Linux mint. Untuk dapat mengakses Manajer Pembaruan, buka Menu > Administrasi > Manajer Pembaruan atau dengan cara mengetikan perintah teks mintupdate di terminal Linux.
Lakukanlah setelan sistem di Linux mint Cinnamon sesuai dengan selera anda. Namun, dengan catatan kita memang sudah paham/mengerti apa yang sedang kita lakukan di sistem Linux mint Cinnamon. Bila sudah terlanjur melakukan perubahan pada sistem Linux mint dan ternyata mengakibatkan sesuatu yang tidak kita inginkan, tidak usah khawatir, kembalikan saja ke setelan default sistem dengan cara :
Klik kanan pada panel Cinnamon > Pilih Atasi masalah > Kembalikan semua ke pengaturan awal
Kesimpulan
Demikian 7 Setelan Sistem Linux Mint Cinnamon 18 (Sarah) Yang Sering Digunakan, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan serta kemampuan kita dalam menggunakan sistem operasi komputer Linux mint.
EmoticonEmoticon