Wednesday, 26 July 2017

10 Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

10 Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install - Pengguna distro Linux baru mungkin masih mencari-cari apa saja aplikasi yang ada di sistem Linux. Bila anda pernah menggunakan sistem operasi komputer selain Linux, mungkin aplikasi di sistem Linux berbeda dengan aplikasi yang biasa anda gunakan pada sistem operasi komputer lainnya. Berikut ini sepuluh (10) aplikasi yang sebaiknya anda install di sistem Linu.

Ketika kita memilih distro Linux, sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan. Banyak sekali distro Linux yang tersedia dengan berbagai varian desktop dari yang tampilannya sederhana hingga yang modern dan elegan. Gunakan desktop environment yang sesuai dengan spesifikasi hardware komputer yang akan di install distro Linux. Sebaiknya, bila anda memiliki komputer desktop/laptop dengan spesifikasi hardware minim, gunakan distro Linux dengan desktop environment yang ringan, seperti misalnya : XFCE, LXDE atau LXQT.

Baca juga : 5 distro linux ringan untuk laptop dan komputer desktop hardware rendah

Bila anda adalah pengguna distro Linux baru, sebaiknya pilih distro Linux dengan desktop yang mudah digunakan, seperti misalnya : Linux Mint. Namun, bila anda ingin memiliki pengalaman lebih dan ingin mempelajari sistem operasi Linux dari dasar sampai komplet, anda dapat memilih distro Linux yang memang menyediakan fasilitas tersebut, seperti misalnya : Arc Linux.

10 Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install


Meskipun distro Linux tersedia sangat banyak, aplikasi yang digunakan di berbagai distro Linux cenderung sama. Mungkin yang berbeda antara distro Linux yang satu dengan yang lainnya hanya desktop environment dan cara mengoperasikannya saja.

Ketika kita menginstall sistem operasi Linux, tidak semua distro Linux menyertakan aplikasi yang lengkap dalam proses instalasinya. Untuk melengkapi kebutuhan anda dalam berakivitas menggunakan komputer, sebaiknya sepuluh (10) aplikasi berikut ini ada di dalam sistem Linux yang anda gunakan.

1. LibreOffice

Sebagai aplikasi perkantoran berbasis open source, LibreOffice memang seharusnya anda install di sistem Linux yang anda gunakan. Tidak hanya sistem Linux saja, LibreOffice dapat dignakan juga pada sistem Windows dan OS X. Meskipun bersifat gratis, LibreOffice memiliki fiture yang cukup lengkap dan dapat menjadi alternatif terbaik pengganti Microsoft Office.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya ada di sistem komputer dan Anda Install

Hampir setiap pengguna komputer menggunakan aplikasi perkantoran untuk berbagai keperluan. Sesuai dengan fungsinya, aplikasi perkantoran memang salah satu aplikasi komputer yang sangat diperlukan, tidak hanya untuk menulis dokumen teks saja, namun dapat juga digunakan untuk keperluan lainnya, seperti misalya: Membuat presentasi, database, perhitungan data numeric dan lain sebagainya.

Situs web https://www.libreoffice.org/
PlatformLinux, Wndows OS X

Baca juga : 5 aplikasi office gratis pengganti Microsoft Office

2. Mozilla Firefox Browser

Bila kita suka melakukan browsing menggunakan media internet, menggunakan peramban situs web yang baik tentu akan memuaskan kita dalam menjelajah dunia maya. Tidak hanya itu saja, peramban situs web yang ringan dan cepat tentu lebih banyak disukai dan salah satu yang paling populer saat ini yaitu Mozilla Firefox Browser.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya ada di sistem komputer dan Anda Install

Dengan berbagai fiture menarik yang dibawa oleh Firefox, tentu akan membuat kita lebih nyaman dalam mengunjungi berbagai situs web untuk mencari informasi, data, video, audio dan berbagai keperluan lainnya. Firefox banyak digunakan sebagai aplikasi default sistem berbagai distro Linux populer termasuk Linux Mint, Ubuntu dan Debian. Bila anda tidak terlalu suka dengan Mozilla Firefox, sebagai alternatif anda dapat menggunakan Google Chrome, Vivaldi atau Opera Browser.

Situs web https://www.mozilla.org
PlatformLinux, Wndows OS X, FreeBSD, Android, iOS, Solaris,illumos, OpenSOlaris

3. Gimp (Gnu Image Manipulation)

Melakukan editing foto memang bukan hobi semua orang. Namun, bila anda sering menggunakan komputer, mungkin sesekali perlu menyentuh aplikasi editing gambar/foto untuk sekedar membuat koleksi foto kesayangan anda lebih terlihat menarik dan tentu anda akan lebih suka melihat koleksi foto yang anda miliki.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Gimp merupakan salah satu aplikasi editing file gambar dengan fiture yang cukup lengkap. Aplikasi ini dapat menjadi alternatif terbaik pengganti Photoshop (Windows). Bila anda suka dengan editing gambar dan photografi pastikan Gimp ada di sistem komputer yang anda gunakan. Tidak hanya di Linux saja, Gimp juga dapat digunakan pada sistem Windows dan OS X.

Situs web https://www.gimp.org
PlatformLinux, Wndows OS X

4. VLC Media Player

Pasti sudah pada kenal dengan media player yang satu ini. Ya, VLC Media Player merupakan player video dan audio yang powerfull dan kaya akan fiture yang menarik. VLC tidak hanya dapat digunakan untuk mendengarkan musik atau menonton filem saja, namun dapat digunakan juga untuk menangkap gambar layar komputer atau video yang sedang diputar.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Tidak hanya itu saja fiture menarik lainnya yang dimiliki VLC yaitu dapat merubah (convert) format video dalam berbagai format sesuai dengan yang kita inginkan. Bila anda sedang mencari aplikasi media player (Offline & Online), VLC bisa menjadi pilihan terbaik untuk memuaskan selera anda dalam memutar file audio & video.

Situs web https://www.videolan.org/
PlatformLinux, Wndows OS X, iOS, Android, WIndowsPhone, others

5. RedShift (Pengaturar Temperatur Warna Layar Monitor)

Warna pada layar monitor memiliki tingkatan temperatur yang berbeda-beda. Bila anda memiliki komputer pribadi, baik itu komputer desktop, laptop atau netbook, sebaiknya perhatikan temperatur warna layar komputer yang anda gunakan. Pengaturan warna layar komputer dapat mencegah mata menjadi cepat lelah dan tentu saja hal ini akan mencegah atau memperlambat kerusakan pada mata.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Sekarang banyak produsen komputer dan smartphone yang menyertakan fiture “eye protector “ untuk mencegah mata lebih cepat rusak akibat berlama-lama menggunakan komputer atau smartphone. Perangkat lunak pelindung mata ini berupa aplikasi yang akan mengatur secara otomatis dan manual temperatur warna pada layar komputer.

Pengguna distro Linux dapat memakai aplikasi yang bernama RedShift untuk mengatur temperatur warna layar komputer secara otomatis. Redshift bersifat gratis dan “open source”, simpel dan ringan berjalan di sistem komputer. Redshift bekerja berdasarkan pengaturan zona waktu pada sistem komputer yang anda gunakan. Secara otomatis, temperatur warna layar komputer akan berganti pada pagi dan petang sesuai dengan pengaturan pada Redshift.

Situs web http://jonls.dk/redshift/
PlatformLinux

Silahkan baca : Cara mengatur temperatur warna layar komputer dengan Redshift

6. Inkscape

Bila sebelumnya anda pernah menggunakan sistem Windows, mungkin sudah tidak asing dengan aplikasi desain gambar vektor yang bernama Corel Draw. Pada sistem Linux kita dapat menggunakan aplikasi dengan fungsi yang sama seperti Corel Draw. Aplikasi ini bernama Inkscape yang merupakan aplikasi pembuat gambar vektor grafis dengan fiture yang lengkap.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Inkscape tidak hanya dapat berjalan di sistem Linux saja, pengguna sistem Windows juga dapat menggunakan aplikasi ini. Inkscape bersifat gratis dan open source, sangat cocok bagi anda yang suka membuat desain logo, banner atau gambar lainnya.

Inkscape dapat dinstall dengan mudah di sistem Linux, banyak distro Linux populer yang menyertakan Inkscape pada repositorinya. Anda tinggal ketik sudo apt install inkscape di terminal Linux untuk menggunakan aplikasi ini. Sedangkan untuk sistem Windows dan OS X, anda dapat download file installernya pada alamat situs web https://inkscape.org. Inkscape juga tersedia di snap Ubuntu, anda dapat install Inkscape melalui snap Ubuntu.

Situs web https://inkscape.org
PlatformLinux, Wndows OS X

Baca juga : Cara install aplikasi menggunakan snap Ubuntu

7. Gparted

Meskipun distro Linux yang anda gunakan sudah dilengkapi dengan aplikasi manajer disk, format USB, partisi hardisk dan aplikasi sejenis lainnya. Sepertinya kurang lengkap bila belum terdapat Gparted di sistem komputer. Aplikasi ini dapat melakukan berbagai perlakuan pada media penyimpanan komputer, seperti misalnya : Hardisk dan USB Flashdisk.

 Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Gparted dapat digunakan secara gratis dan proses instalasinya juga mudah. Bahkan anda dapat mengunakan file ISO Gparted untuk dijalankan secara LIVE pada USB Flashdisk. Gparted dapat berjalan dengan baik pada sistem Linux, Windows dan OS X. Untuk menggunakan aplikasi ini, pengguna Linux cukup ketik sudo apt install gparted di terminal, sedangkan pengguna sistem Windows dan OS X dapat download file installer Gparted.

Situs web http://gparted.org/
PlatformLinux, Wndows OS X

8. gThumb (Photo Manager)

Aplikasi manajer foto dan gambar default Desktop Gnome ini memang memiliki fiture yang cukup lengkap. Bila anda suka mengoleksi foto/gambar, baik itu foto pribadi atau mungkin anda hobi melakukan aktivitas fotografi, tentu memerlukan perangkat lunak untuk mengatur dan menampilkan koleksi foto yang anda miliki.Pengguna distro Linux dengan desktop Gnome dapat menggunakan aplikasi penampil dan pengatur gambar yang bernama gThumb.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

gThumb Tidak hanya menampilkan dan mengatur koleksi gambar saja,namun dilengkapi juga dengan fasilitas editing gambar sederhana

Meskipun diperuntukan untuk lingkungan desktop Gnome, gThumb dapat juga berjalan di lingkungan desktop linux lainnya. Hanya saja, mungkin beberapa fiture dari gThumb tidak dapat berfungsi dengan baik, terutama fiture yang tersinkronasi dengan aplikasi atau fungsi pada desktop Gnome. Namun, secara umum gThumb dapat digunakan pada lingkugan desktop berbasis Gnome.

Sebagai alternetif anda dapat menggunakan aplikasi lainnya yang memiliki fungsi sama dengan gThumb, seperti misalnya : Shotwell, DigiKam, F-Spot dan KphotoAlbum

Situs web https://git.gnome.org/browse/gthumb/
PlatformLinux, FreeBSD, Solaris, Unix-like

9. Shutter (Screenshot)

Banyak cara untuk mengambil gambar pada layar komputer, bisa menggunakan kombinasi tombol keyboard atau aplikasi “screenshot”. Meskipun banyak tersedia aplikasi screenshot yang bisa anda gunakan, Shutter merupakan pilihan terbaik dengan fiture yang lengkap. Bila anda sering mengambil gambar pada layar komputer, sebaiknya aplikasi ini ada di sistem komputer yang anda gunakan.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Shutter dapat mengambil gambar dalam berbagai cara dan kita akan dimudahkan untuk mengambil gambar yang ada di layar komputer. Tidak hanya itu saja, Shutter juga dilengkapi dengan fiture mengambil gambar seluruh halaman web site dengan menggunakan plugin gnome-web-photo. Selain mengambil gambar, Shuter juga dilengkapi dengan fasilitas editing gambar sederhana, termasuk “crop gambar, tanda panah, nomor dan lain-lainnya”. Sangat cocok digunakan bagi anda yang gemar menyisipkan gambar dalam dokumen yang anda tulis.

Situs web http://shutter-project.org/
PlatformLinux

10. Geany (Text Editor & IDE)

Geany merupakan “text editor” yang menggunakan Scintila dan GTK+. Geany tidak hanya dapat digunakan sebagai “text editor” saja, dengan plugin yang cukup lengkap, Geany menjadi salah satu IDE (Integrated Development Environment) yang banyak digunakan oleh mereka yang gemar coding. Geany dapat di install di sistem operasi Linux, Windows dan OS X.

Aplikasi Linux Yang Sebaiknya Anda Install

Geany memiliki tampilan yang bersih dengan struktur teks (kode) yang tersusun rapi. Sangat menyenangkan menggunakan IDE yang satu ini. Geany berjalan ringan di sistem komputer sehingga tidak terlalu memakan sumber daya. Sangat cocok digunakan untuk editing kode dalam berbagai bahasa pemrograman (C, C++, C#, Java, JavaScript, PHP, HTML, LaTeX, CSS, Python, Perl, Ruby, Pascal, Haskell, Erlang, Vala dan lain-lainya)

Situs web https://www.geany.org/
PlatformLinux, Wndows OS X

Kesimpulan


Linux merupakan sistem operasi komputer berbasis “open source”. Kita dapat menggunakan sistem operasi komputer ini secara gratis dan legal. Aplikasi yang tersedia di sistem Linux sebagian besar juga bersifat “open source” dan gratis. Linux dapat berjalan di komputer dengan spesifikasi hardware rendah sampai yang bagus. Pihan desktop yang beragam membuat pengguna Linux dapat memilih desktop sesuai keinginan atau sesuaikan dengan spek hardware komputer yang anda miliki.


EmoticonEmoticon