Upgrade Linux Mint Versi Terbaru – Versi stabil Linux Mint 18.1 Serena telah resmi dirilis pada tanggal 16 Desember 2016 untuk edisi Cinnamon dan Mate. Sementara untuk edisi Kde dan Xfce akan segera menyusul. Pengguna Linux Mint Cinnamon dan Mate dapat mengupgrade atau memperbarui versi Linux Mint yang digunakan ke versi 18.1 Serena dengan cara yang cukup mudah.
Proses upgrade dapat dilakukan melalui Update Manager dengan antarmuka grafis dan petunjuk upgrade yang jelas sehingga memudahkan kita dalam melakukan upgrade Linux Mint 18.1 Serena. Melakukan upgrade Linux Mint versi paling anyar bertujuan untuk memperoleh fiture-fiture terbaru Linux Mint 18.1 Serena sekaligus memperbaiki sistem dari bug dan tingkat keamanan sistem yang lebih baik. Bila kita sudah nyaman menggunakan Linux Mint versi lawas, mungkin kita tidak perlu mengupgrade Linux Mint ke versi terbaru namun, bagi pengguna sistem operasi Linux Mint yang ingin selalu up to date, menggunakan Linux Mint versi terbaru tentu akan menambah pengalaman kita dalam menggunakan Linux Mint dan pastinya fiture-fiture terbaru dari Linux Mint dapat kita gunakan secara maksimal beserta aplikasi yang sudah terbarukan yang pastinya dengan peforma yang lebih baik. Baca Sejarah Linux dan perkembangannya
Upgrade Linux Mint dari versi 18 Sarah ke versi 18.1 Serena hanya akan menerapkan upgrade untuk tingkat keamanan level 1 saja. Sementara untuk level 2,3,4 dan 5 tidak akan ikut diperbarui. Memang untuk menjaga keamanan sistem komputer kita perlu memperhatikan level upgrade dan lebih baik kita tidak memperbarui aplikasi dengan level upgrade yang tidak atau kurang aman.
Cara upgrade Linux Mint 18.1 Serena sama untuk semua edisi baik itu Cinnamon, Mate, Kde dan Xfce. Hanya saja untuk edisi Kde dan Xfce belum dirilis dan memang dalam setiap rilis versi terbaru Linux Mint, Cinnamon dan Mate akan diutamakan karena kedua desktop environment inilah yang paling banyak digunakan oleh para pengguna Linux Mint.
Upgrade Linux Mint 18.1 Serena Edisi Cinnamon, Mate, Kde Dan Xfce
Sebelumnya pastikan terlebih dahulu bahwa sistem Linux Mint yang kita gunakan sudah versi 18 “Sarah”. Upgrade Linux Mint ke versi 18.1 hanya dapat dilakukan oleh pengguna Linux Mint versi 18. Bila kita masih menggunakan Linux Mint versi 17.x , upgrade terlebih dahulu Linux Mint ke versi 18 dan setelah itu baru kita melakukan upgrade Linux Mint ke versi 18.1 Serena. Berikut ini selengkapnya tahap-tahap melakukan upgrade Linux Mint 18.1 Serena dari versi 18 Sarah :
Persiapan sebelum upgrade Linux Mint 18.1 Serena
1. Cek Sistem Linux Mint
Cek sistem Linux Mint terlebih dahulu untuk memastikan bahwa sistem komputer yang kita gunakan sudah versi 18. Buka informasi sistem (Menu → Preferensi → Informasi sistem) dan lihat sistem Linux Mint yang digunakan atau bisa juga melalui terminal linux (Ctrl+Alt+T) dengan mengetikan perintah berikut ini : cat /etc/*-release . Bila sistem masih menggunakan versi lawas (17.x) maka, upgrade terlebih dahulu ke versi 18.
DISTRIB_ID=LinuxMint
DISTRIB_RELEASE=18
DISTRIB_CODENAME=sarah
DISTRIB_DESCRIPTION="Linux Mint 18 Sarah"
NAME="Ubuntu"
VERSION="16.04 LTS (Xenial Xerus)"
ID=ubuntu
ID_LIKE=debian
PRETTY_NAME="Ubuntu 16.04 LTS"
VERSION_ID="16.04"
HOME_URL="http://www.ubuntu.com/"
SUPPORT_URL="http://help.ubuntu.com/"
BUG_REPORT_URL="http://bugs.launchpad.net/ubuntu/"
UBUNTU_CODENAME=xenial
cat: /etc/upstream-release: Is a directory
2. Nonaktifkan Screensaver
Nonaktifkan Screensaver supaya proses upgrade dapat berjalan dengan baik. Buka Menu → Preferensi → Screensaver. Lihat pada Pengaturan → Lock Settings → Kunci komputer ketika tidak aktif (ubah nilainya menjadi Tidak Pernah atau Never)
3. Hilangkan/Hapus Applet “Windows List With App Grouping” Dari Panel Linux Mint
Pengguna Linux Mint yang memasang applet “Windows List With App Grouping” sebaiknya melepas applet ini karena dalam beberapa kasus terkadang panel Linux Mint tidak berfungsi setelah proses upgrade dan mengganggu ke stabilan sistem Linux Mint sendiri. Baca applet quick acces window di linux mint
Proses Upgrade Linux Mint 18.1 Serena
- Pastikan koneksi internet lancar dan stabil dan proses upgrade Linux Mint akan kita lakukan melalui aplikasi Update Manager
- Buka jendela Update Manager melalui Menu → Administrasi → Manajer Pembaruan (update manager) atau klik saja pada applet Update Manager yang terletak di sebelah kanan panel Linux Mint.
- Klik pada tombol Refresh/Penyegaran untuk mendapatkan update terbaru dari paket aplikasi Linux Mint termasuk mintupdate dan mint-upgrade-info yang merupakan paket yang akan kita gunakan untuk melakukan upgrade Linux Mint. Mungkin pada saat proses download informasi paket terjadi galat, abaikan saja dengan klik pada tombol Close. Biasanya galat terjadi pada paket yang bersumber dari luar linux mint (ppa pihak ke-3)
- Bila terdapat pembaruan pada paket aplikasi mintupdate dan mint-upgrade-info, instal kedua paket tersebut dengan klik pada tombol Instal Pembaruan dan masukan password root/super user (pastikan tombol perbarui dalam keadaan tercentang)
- Setelah pembaruan pada paket mintupdate dan mint-upgrade-info selesai, kita dapat melihat menu baru untuk melakukan pembaruan ke Linux Mint 18.1 “Serena”. Klik pada tombol Ubah → Upgrade ke “Linux Mint 18.1 Serena” dan setelah itu proses upgrade Linux Mint 18.1 Serena akan dijalankan
- Kita akan di perlihatkan jendela proses upgrade dengan urutan sebagai berikut : Pengenalan Upgrade, Catatan Rilis Linux Mint, Fiture baru Linux Mint 18.1 Serena dan Persyaratan Upgrade. Centang pada tombol untuk menyetujui persyaratan upgrade (Saya mengerti resikonya, Saya ingin mengupgrade ke “Linux Mint 18.1 Serena” dan setelah itu klik pada tombol Apply
- Selanjutnya sistem akan mengunduh berkas paket dan setelah itu memasangnya dalam sistem komputer. Mungkin akan memakan waktu yang cukup lama, tergantung dari kecepatan koneksi internet yang digunakan.
- Tunggu sampai proses pembaruan selesai dan jendela proses upgrade akan memberikan pesan bahwa “Sistem operasi anda berhasil diperbarui, silahkan menyalakan ulang untuk melihat efeknya”. Restart komputer dan sekarang sistem komputer sudah menggunakan Linux Mint versi terbaru yaitu 18.1 Serena
- Supaya lebih yakin, silahkan cek pada Informasi sistem atau melalui terminal linux dengan mengetikan perintah teks : cat /etc/*-release
DISTRIB_ID=LinuxMint
DISTRIB_RELEASE=18.1
DISTRIB_CODENAME=serena
DISTRIB_DESCRIPTION="Linux Mint 18.1 Serena"
NAME="Linux Mint"
VERSION="18.1 (Serena)"
ID=linuxmint
ID_LIKE=ubuntu
PRETTY_NAME="Linux Mint 18.1"
VERSION_ID="18.1"
HOME_URL="http://www.linuxmint.com/"
SUPPORT_URL="http://forums.linuxmint.com/"
BUG_REPORT_URL="http://bugs.launchpad.net/linuxmint/"
VERSION_CODENAME=serena
UBUNTU_CODENAME=xenial
cat: /etc/upstream-release: Is a directory
Linux Mint akan mengeluarkan versi terbarunya setiap 6 bulan sekali dan kita dapat memperbarui sistem yang kita gunakan untuk mendapatkan keamanan sistem yang lebih baik dengan fiture-fiture terbaru yang dimiliki Linux Mint. Linux Mint merupakan salah satu distro linux yang paling populer saat ini terutama bagi pengguna komputer pribadi yang suka dengan sistem operasi komputer yang berbasis open source dengan tampilan desktop yang menarik, cantik dan elegan. Bila anda sedang mencari distro linux dengan tampilan grafis yang menarik, mudah digunakan atau baru menggunakan sistem linux, Linux Mint bisa menjadi pilihan terbaik untuk memulai menggunakan Linux atau ingin beralih dari windows ke linux. Demikian cara upgrade Linux Mint 18.1 Serena Semua edisi (Cinnamon, Mate, Kde dan Xfce). Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan dan kemampuan kita dalam menggunakan Linux Mint.
EmoticonEmoticon