Instal Dropbox Di Linux Mint - Dropbox merupakan salah satu layanan penyimpanan data berbasis cloud (awan) yang didirikan pada tahun 2007. Tujuan utama menggunakan layanan ini adalah untuk memudahkan kita dalam menyimpan dan berbagi file melalui jaringan internet.
File-file yang tersimpan di dropbox akan terkoneksi dengan komputer, ponsel dan peralatan lainnya yang menggunakan aplikasi dropbox. Jadi, setiap pengguna aplikasi dropbox yang sudah tersinkronasi dan sedang online dapat mengakses file di setiap pengguna dropbox yang sedang online juga.
Yang pasti, kita akan dimudahkan dalam menyimpan dan berbagi file melalui jaringan internet, baik itu sesama pengguna dropbox atau bukan, kita tetap bisa berbagi file yang ada di tempat penyimpanan dropbox. Yahoo mail juga dilengkapi dengan fasilitas untuk melampirkan file dari penyimpanan dropbox.
Dropbox menyediakan kapasitas penyimpanan sebesar 2GB untuk versi gratis, bila kita ingin menambah kapasias ruang penyimpanan yang lebih besar, maka bisa menggunakan dropbox versi berbayar.
Cara Install Dropbox Di Linux Mint
Ada dua tahapan yang harus kita lakukan untuk dapat menggunakan dropbox sebagai media penyimpanan awan di Linux Mint, yaitu:
A. Daftar Akun Dropbox
- Harus memiliki akun email
- Membuat akun dropbox baru menggunakan email yang kita miliki
- Buka alamat situs https://www.dropbox.com/id/login (Bahasa Indonesia)
- Isi pada formulir pendaftaraan akun dropbox : Nama depan, Nama belakang, Alamat email dan Kata sandi.
- Centang pada 'checkbox' Saya menyetujui Ketentuan Dropbox. Setelah itu klik tombol Daftar, gratis
B. Pasang/Instal Aplikasi Dropbox di Sistem Komputer (Linux Mint)
Setelah membuat akun dropbox, selanjutnya kita pasang aplikasi dropbox di sistem Linux Mint. Bila kita menggunakan sistem operasi komputer selain Linux Mint, misalnya window atau mac os, kita dapat download file installer dropbox dan aplikasi ini memang sudah support pada banyak sistem operasi termasuk juga untuk smartphone. B
Pengguna sistem Linux Mint dapat instal dropbox memalui terminal, pengelola perangkat lunak atau synaptic, silahkan baca cara instal dan uninstal aplikasi di Linux Mint.
Sebagai contoh saya akan menggunakan terminal untuk instal aplikasi dropbox. Buka terminal lalu ketik perintah teks di bawah ini :
Screenshot:
Building dependency tree
Reading state information... Done
Suggested packages:
nautilus python-gpgme
The following NEW packages will be installed:
dropbox
0 upgraded, 1 newly installed, 0 to remove and 419 not upgraded.
Need to get 95,2 kB of archives.
After this operation, 418 kB of additional disk space will be used.
Get:1 http://packages.linuxmint.com sarah/import amd64 dropbox amd64 2015.10.28
Selecting previously unselected package dropbox.
(Sedang membaca basis data ... 198733 berkas atau direktori telah terpasang.)
Preparing to unpack .../dropbox_2015.10.28_amd64.deb ...
Unpacking dropbox (2015.10.28) ...
Processing triggers for gnome-menus (3.13.3-6ubuntu3) ...
Processing triggers for desktop-file-utils (0.22-1ubuntu5) ...
Processing triggers for mime-support (3.59ubuntu1) ...
Processing triggers for hicolor-icon-theme (0.15-0ubuntu1) ...
Processing triggers for man-db (2.7.5-1) ...
Sedang menata dropbox (2015.10.28) ...
You are not running Debian or Ubuntu. Not adding Dropbox repository.
Please restart all running instances of Nautilus, or you will experience problems. i.e. nautilus --quit
Dropbox installation successfully completed! You can start Dropbox from your applications menu.
Cara Menggunakan Dropbox
Menggunakan dropbox bukanlah hal yang sulit, apalagi bagi kita yang sudah terbiasa menggunakan internet dan komputer. Namun, bagi yang belum tahu sama sekali atau tidak pernah menggunakan dropbox, mungkin saja mengalami sedikit kesulitan dan itu dapat segera diatasi dengan membaca artikel tentang cara menggunakan aplikasi dropbox ini.
A. Buka Aplikasi Dropbox
Sebelumnya kita telah memasang dropbox di Linux Mint, setelah proses pemasangan selesai, buka dropbox melalui :
Menu > Internet > Dropbox
Ternyata masih ada satu paket aplikasi lainnya yang perlu kita instal untuk dapat menggunakan dropbox di Linux Mint yaitu python-gpgme. Hal ini terlihat pada jendela Dropbox Installation :
Klik tombol OK (sistem dalam kondisi terkoneksi internet)
B. Masuk (login) ke Akun Dropbox
Setelah aplikasi dropbox kita jalankan di sistem Linux Mint, login dengan mengggunakan akun dropbox yang telah kita buat sebelumnya. Sekarang sistem Linux telah tersinkronasi dengan akun dropbox dan kita dapat mulai melakukan penyimpanan file ke dalam dropbox.
Ketika kita login ke dalam dropbox untuk pertama kalinya, disana terdapat sebuah e-book (pdf) tentang panduan menggunakan dropbox dan kita dapat menggunakannya sebagai panduan untuk mulai melakukan penyimpanan file di dropbox.
C. Menambahkan File Ke Dropbox
Ada dua cara untuk menambahkan file ke dalam dropbox yaitu :
- Melalui desktop komputer
- Melalui situs web dropbox.com
Kesimpulan
Dropbox merupakan salah satu aplikasi cloud storage yang menyediakan versi gratisan dengan ruang penyimpanan sebesar 2GB. Memang tidak sebesar google drive yang menyediakan ruang penyimpanan hingga 15 GB, namun dropbox cukup mudah untuk digunakan pada sistem Linux Mint dan 2GB sudah lebih dari cukup bila hanya untuk menyimpan file gambar dan dokumen yang kita miliki.
Aplikasi dropbox sudah tersedia di repository Linux Mint, jadi kita tinggal memasangnya saja tanpa perlu menambahkan ppa (personal package archive) pihak ke-3. Sementara itu, Google Drive hanya terdapat di windows dan mac os-x. Demikian artikel mengenai cara instal dropbox di Linux Mint,semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan tentang internet dan media penyimpanan yang berbasis "cloud".
EmoticonEmoticon